Aksara24.id– Hj RA Anita Noeringhati SH MH terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Persatuan Boling Indonesia (PBI) Sumsel periode 2022-2026.Keterpilihan Ketua DPRD Sumsel perempuan pertama tersebut dalam musyawarah provinsi yang digelar di Pitsop Bandara, Senin (27/6/22).
“Bagi saya amanah ini tentu bukan sekedar jabatan saja, tapi sungguh menjadi sebuah tanggung jawab yang besar untuk dapat mengembangkan, memajukan prestasi dan memasyarakatkan olahraga boling di Bumi Sriwijaya,” kata Anita usai terpilih.
Ia berharap olahraga Boling ini kedepan bagaimana bisa memasyarakat. Menjadi olahraga rakyat yang bisa dimainkan oleh semua kalangan, termasuk mahasiswa dan pelajar. Target kita juga sekaligus menjaring atlet-atlet sejak usia dini.
“bahwa bicara fasilitas Sumsel tidak diragukan lagi, tarafnya bukan lagi level nasional tapi sudah berstandar internasional. Tapi ini belum berbanding lurus dengan prestasi atlet kita di PON, Sea Games, Asian Games dan even nasional serta internasional lainnya. Kita berharap dan menjadi target kita kedepan atlet putera puteri Sumsel bisa berprestasi lebih baik dan lebih banyak lagi,” sambungnya.
Sekretaris KONI Sumsel Suparman Roman dalam sambutannya mengapresiasi PBI Sumsel dan mengucapkan selamat atas keterpilihan RA Anita sebagai ketua.
“Tentunya ini akan menjadi harapan besar Boling Sumsel, terlebih Sumsel berharap akan menjadi pusat pelatnas junior,” ungkapnya.(adv)
Discussion about this post