Aksara24.id – Sekretaris Ditjen Bina Pembangunan Daerah (Bangda) Kementerian Dalam Negeri, Sri Purwaningsih, ditunjuk sebagai penjabat (Pj) Walikota Jambi pada Selasa (7/11/2023).
Hal tersebut terungkap saat Sri mengikuti gladi bersih pelantikan pada Senin (6/11/2023) di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi sebagai tanda siap melaksanakan tugas barunya.
Sri akan dilantik oleh Gubernur Jambi Al Haris pada Selasa (7/11/2023) pukul 16.00 WIB di tempat di Auditorium Rumah Dinas Gubernur.
Sri mengatakan siap untuk melaksanakan kegiatan pemerintah Kota Jambi pada masa jabatannya sebagai Pj Walikota Jambi.
“Saya bisa beradaptasi dan siap menjalankan tugas yang diamanatkan pemerintah,” ujar Sri.
Sementara itu, Al Haris menekankan Sri menjadi Pj Walikota Jambi hanya menjalankan tugas sebatas menjaga roda pemerintahan Kota Jambi tetap berjalan dengan normal dan menghadapi berbagai persoalan.
“Saya minta kepada masyarakat Jambi untuk mendukung Pj Walikota Jambi yang ditunjuk. Mereka adalah abdi negara dan abdi masyarakat,” kata Al Haris.
Diharapkan dengan adanya Sri Purwaningsih sebagai Pj Walikota Jambi, akan meningkatkan kemajuan Kota Jambi dan memperbaiki berbagai persoalan yang ada di masyarakat. (Sa)
Discussion about this post