Aksara24.id – Parto.id memperkenalkan terobosan baru dalam layanan perjalanan dinas: “Berangkat Dulu, Bayar Nanti!”. Inovasi ini memberikan kemudahan bagi pengguna, terutama ASN untuk memulai perjalanan dinas tanpa beban finansial yang berlebihan.
Parto.id tidak hanya menyediakan pemesanan tiket pesawat tetapi juga menawarkan layanan pemesanan tiket perjalanan seperti kereta, bus dan moda transportasi lainnya. Selain itu, pengguna dapat dengan mudah memesan tempat penginapan dari berbagai hotel di seluruh Indonesia.
Inovasi ini memberikan fleksibilitas dalam perencanaan perjalanan dinas dengan pilihan maskapai penerbangan yang beragam dan sesuai dengan jadwal pengguna.
Hadirnya layanan perjalanan dinas ini membawa dampak positif dalam pemerataan teknologi digital untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara lebih merata.
“Dengan memanfaatkan teknologi ekonomi digital merupakan potensi besar untuk menjadi motor penggerak utama dalam pertumbuhan ekonomi daerah dan nasional, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara lebih merata baik pemerintahan, dunia usaha, maupun kelompok masyarakat, memiliki peran sangat penting dalam berkolaborasi serta mengarahkan strategi transformasi digital tersebut agar bisa berhasil seperti yang diharapkan,” kata Wakil Gubernur Provinsi Jambi, Abdullah Sani, saat membuka langsung acara Parto.id Award & Launching New Product.
Ikhsan Setia Budi selaku CEO PT. Affan Technology Indonesia atau Parto.id menambahkan peluncuran layanan perjalanan dinas ini bertujuan untuk memudahkan masyarakat serta instansi pemerintahan dalam melakukan perjalanan dinas. Instansi pemerintah
dapat melakukan pemesanan dan melakukan pembayaran di kemudian hari dengan term of payment 30 hari.
Dalam upaya mempermudah proses pemesanan perjalanan dinas, Parto.id mewajibkan calon pengguna untuk memiliki akun terlebih dahulu sebelum melakukan reservasi. Syarat yang perlu dipenuhi cukup sederhana yakni menyiapkan Surat Perintah Tugas, Kartu Tanda Penduduk (KTP), dan alamat e-mail aktif untuk keperluan aktivasi akun.
Setelah berhasil mendaftar akun, pengguna dapat dengan cepat dan mudah melakukan pemesanan perjalanan dinas serta segera memulai perjalanan ke tempat tujuan yang diinginkan. Langkah ini diharapkan dapat memberikan kemudahan dan efisiensi bagi para pelaku perjalanan dinas dalam mengakses layanan yang disediakan oleh Parto.id.
Bagi Anda yang ingin merencanakan perjalanan dinas, Parto.id adalah solusi yang tepat. Segera rencanakan perjalanan dinas Anda dan manfaatkan kemudahan layanan melalui Parto.id.
Informasi pemesanan dapat menghubungi 085274745903. (Sa)
Discussion about this post