Aksara24.id – Setelah berjibaku dalam kompetisi piala Futsal Bupati-Wabup Batanghari, Provinsi Jambi, ahirnya tim futsal dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jambi berhasil juara setelah di partai final mengalahkan tim futsal PT Asiatik Persada dengan skor 3-0.
Kejuaraan kompetisi itu diselenggarakan langsung di Gedung Olahraga Bulian Sport Center yang dihadiri langsung Sekda Kabupaten Batanghari Muhammad Azan, Ketua Koni Batanghari Arzanil dan instansi Dinas Kabupaten Batanghari lainnya.
Sementara itu, dalam kompetisi piala Futsal Bupati-Wabup Batanghari, tim Kemenkumham Jambi menurunkan 10 orang pegawai mewakili Kemenkumham Jambi dan pertandingan itu dihadiri Kepala Kakanwil Kemenkumham Jambi Muhammad Jahari Sitepu.
“Tetesan keringat dan usaha keras mereka selama ini membuahkan hasil yang sangat menggembirakan bagi Kemenkumham Jambi,” ujarnya.
Muhammad Jahari mengatakan Tim Kemenkumham memenangkan kompetisi futsal tepat kamis malam, 9 desember 2021 dengan skor yang cukup fantastis yakni 3-0 atas tim Futsal PT Asiatik Persada.
“Sungguh menggembirakan bagi Kemenkumham Jambi karena pada akhirnya nama baik Kemenkumham Jambi menjadi juara 1 Futsal Competition,”jelasnya jumat 10 desember 2021.
Muhammad Jahari Sitepu menyampaikan sangat bangga atas pencapaian tim Kemenkumham Jambi dalam memperoleh gelar juara.
“Saya sangat bangga atas pencapaian kalian semua dalam memperoleh juara 1 pada kompetisi kompetisi piala Futsal Bupati-Wabup Batanghari karena bisa mengharumkan nama baik Kemenkumham terutama Kanwil Kemenkumham Jambi,”imbuhnya.
Muhammad Jahari menyebutkan, setelah diperolehnya gelar juara semoga para tim dari Kakanwil Kemenkumham tetap semangat dalam memberikan kontribusi terbaik.
“Saya beri pesan kepada semua anak-anakku khususnya di jajaran Kakanwil Kemenkumham untuk tetap semangat dalam memberikan kontribusi terbaik bagi Kemenkumham melalui talenta dan bakat yang kalian miliki,”katanya.(GA)
Discussion about this post