Aksara24id – Media memegang peran krusial dalam menyukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) sebagai salah satu pilar demokrasi yang penting bagi suatu negara. Pemilu 2024 menempatkan media sebagai penjaga demokrasi, dengan memberikan tanggung jawab besar dalam memberikan informasi yang akurat dan membantu masyarakat membuat keputusan yang bijak.
Pentingnya peran media dalam Pemilu diungkapkan dalam kegiatan Sosialisasi Tatap Muka dan Press Gathering yang diadakan oleh KPU Kabupaten Tanjab Timur di Aula Hotel Ratu Talang Babat, Selasa 5 Desember 2023.
Acara dihadiri oleh puluhan wartawan dari berbagai media, baik cetak, online, maupun elektronik.
Komisioner KPU Nurwansyah mewakili Ketua KPU Tanjab Timur membuka kegiatan tersebut dan menyampaikan terima kasih kepada rekan-rekan media yang hadir.
Ia menjelaskan bahwa peran media sangat penting dalam menyampaikan informasi dan berita kepemilihan khususnya yang terjadi di Kabupaten Tanjab Timur.
Selain itu, pada acara tersebut dibahas juga tentang peran media dalam tahapan Pemilu tahun 2024, yang telah dilakukan oleh KPU sebagai penyelenggara Pemilu dengan melaksanakan beberapa tahapan.
Komisioner KPU Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM, Irawan Sunarta, menyampaikan tentang pedoman dan kaidah pemberitaan dan penyiaran di media massa pada masa kampanye Pemilu 2024.
Ia juga memberikan materi tentang pedoman dalam pemberitaan dan penyiaran di masa kampanye Pemilu 2024.
Selanjutnya, terkait persiapan kampanye, Irawan menyampaikan bahwa berdasarkan PKPU nomor 15 tahun 2023, KPU akan melaksanakan koordinasi dengan stakeholder di setiap tingkatan untuk menentukan titik lokasi penempatan Alat Peraga Kampanye (APK).
“Pihak KPU berharap kampanye dapat berjalan damai dan aman, sesuai dengan harapan bersama, dengan tingkat partisipasi pemilih pada Pemilu 2024 meningkat,” ungkapnya.
Ketua Aliansi Wartawan Siber Indonesia (Awasi), Erfan, berharap peran media dalam pemberitaan dan penyiaran tahapan Pemilu 2024 dapat memberikan dampak positif kepada awak media. Peran media sangat penting karena berfungsi sebagai penyampai informasi, edukasi, dan penangkal hoaks kepada publik.
“Karena kita berbicara Pemilu, maka bagaimana peran media itu dalam menyukseskan semua tahapan Pemilu 2024. Media tidak hanya dalam menyebarkan informasi dan edukasi, tapi juga menangkal hoaks,” jelas Erfan. (Afd)






































Discussion about this post