Aksara24.id – PT Sinar Sentosa Primatama (Sinsen), Main Dealer sepeda motor Honda di Provinsi Jambi, kembali menggelar ajang tahunan Honda Sport Motoshow 2025. Mengusung tema Excite Your Ride, Ini Baru Laki, acara ini berlangsung pada 10-23 Maret 2025 di Jambi Town Square (Jamtos), sekaligus menjadi pilihan menarik bagi masyarakat untuk mengisi waktu ngabuburit selama bulan Ramadan.
Deputy Manager Marketing Communication Sinsen, Frank Setia, menjelaskan bahwa Honda Sport Motoshow kali ini bertujuan memperkenalkan berbagai varian motor sport Honda kepada masyarakat Jambi.
“Kami menghadirkan beragam pilihan motor sport Honda seperti Honda CB150X dan Honda CBR150R. Tak hanya itu, kami juga menawarkan program spesial berupa voucher diskon hingga Rp 3 juta serta diskon angsuran selama tiga bulan dengan syarat dan ketentuan yang berlaku,” ungkap Frank.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa event ini menjadi momen tepat bagi masyarakat untuk mendapatkan motor sport Honda dengan penawaran terbaik menjelang perayaan Idul Fitri 2025.
“Dengan promo menarik ini, pelanggan bisa memiliki motor sport impian mereka dengan harga lebih terjangkau, sehingga pengalaman berkendara saat Lebaran nanti semakin berkesan,” katanya.
Honda Sport Motoshow 2025 di Jamtos menghadirkan berbagai aktivitas menarik bagi pengunjung, termasuk kesempatan untuk melihat langsung keunggulan motor sport Honda.
“Jangan lewatkan kesempatan emas ini! Kunjungi Honda Sport Motoshow di Jamtos Mall dan nikmati berbagai promo spesial yang kami sediakan. Buktikan bahwa Ini Baru Laki dengan memiliki motor sport Honda yang akan menemani perjalanan Anda di hari raya nanti,” tutup Frank.
Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat mengunjungi situs resmi www.sinarsentosa.co.id atau mengikuti akun Instagram dan Facebook @sinsenhonda. (Sinsen)
Discussion about this post