Aksaras24.id – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, secara resmi melantik Wali Kota Blitar, H. Syauqul Muhibbin,S.H.I dan Wakil Wali Kota Blitar, Elim Tyu Samba, bersama 961 kepala daerah lainnya dalam sebuah upacara bersejarah di Istana Negara, Jakarta, pada Kamis (20/2/2025).
Pelantikan serentak ini menjadi yang pertama kali dilakukan di Indonesia, menandai era baru kepemimpinan daerah di berbagai wilayah.
Prosesi sakral ini diawali dengan kirab dari kawasan Monumen Nasional (Monas) menuju Istana Negara. Setibanya di lokasi, acara dilanjutkan dengan pembacaan Keputusan Presiden oleh Deputi Bidang Administrasi Aparatur Kementerian Sekretariat Negara, Nanik Purwanti. Selanjutnya, Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri, Tomsi Tohir, membacakan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.1.3-1719 Tahun 2025 yang mengesahkan pengangkatan kepala daerah dan wakil kepala daerah untuk masa jabatan 2025-2030.
Momen puncak terjadi ketika seluruh kepala daerah mengucapkan sumpah jabatan di hadapan Presiden Prabowo Subianto. Pelantikan ini turut dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, Kapolri Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Agus Subianto, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, serta jajaran Menteri Kabinet Merah Putih. Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad dan Ketua DPRD Kota Blitar, Syahrul Alim, juga turut menyaksikan prosesi bersejarah ini.
Dalam sambutannya, Presiden Prabowo mengucapkan selamat kepada para kepala daerah yang terpilih dan menegaskan bahwa jabatan tersebut adalah amanah rakyat. Ia mengingatkan agar seluruh pemimpin daerah bekerja dengan sepenuh hati demi kepentingan masyarakat.
“Kita lahir dalam keluarga besar NKRI, merah putih, Bhinneka Tunggal Ika. Berbeda-beda tapi satu tujuan. Marilah kita mengabdi pada rakyat kita dan berbuat yang terbaik,” ungkap Presiden Prabowo.
Usai dilantik, Wali Kota Blitar, H. Syauqul Muhibbin, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya. Ia berkomitmen untuk menjalankan tugasnya dengan baik serta meminta doa restu dari masyarakat agar dapat membangun Kota Blitar yang lebih maju dan sejahtera.
“Terima kasih kepada warga Kota Blitar dan seluruh pihak yang telah menyaksikan pelantikan ini. Alhamdulillah, kami sudah resmi dilantik. Mari bersama-sama membangun Kota Blitar agar lebih SAE,” ungkap Ibbin.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Blitar, Elim Tyu Samba, yang mencetak sejarah sebagai wakil wali kota perempuan pertama di Kota Blitar, mengungkapkan rasa bangganya atas momen bersejarah ini. Ia berharap dapat menjadi inspirasi bagi perempuan lain untuk berkontribusi dalam pemerintahan dan pembangunan daerah.
Setelah pelantikan, Wali Kota Syauqul Muhibbin dijadwalkan untuk menghadiri kegiatan retreat di Magelang selama sepekan penuh, mulai 21 hingga 28 Februari 2025. Sementara itu, Wakil Wali Kota Elim Tyu Samba akan langsung kembali ke Blitar untuk segera memulai tugasnya.(Iwan/Kmf/adv)
Discussion about this post