Aksara24.id – Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Whisnu, menegaskan komitmennya untuk memerangi peredaran narkoba dan menciptakan rasa aman di tengah masyarakat Belawan dalam kunjungan kerjanya bersama Waka Polri dan pejabat Mabes Polri. Jumat (23/08/24).
Dalam pidatonya, Irjen Pol Whisnu mengingatkan masyarakat akan bahaya Jnarkoba dan pentingnya kebersamaan dalam pemberantasannya.
“Marilah kita bersama-sama menjaga keutuhan kebersamaan dan memerangi peredaran narkoba. Narkoba adalah musuh kita bersama yang telah menimbulkan banyak dampak buruk. Kita harapkan semua elemen masyarakat ikut berpartisipasi dalam upaya pemberantasan kejahatan ini untuk menciptakan Belawan yang bebas dari narkoba,” ujar Irjen Pol Whisnu.
Kehadiran Waka Polri, Komjen Pol Agus, bersama para pejabat Mabes Polri, termasuk Kapolda Sumut, Irjen Pol Whisnu, Waka Polda Sumut Brigjen Pol Roni Santana, Karo SDM Polda Sumut Kombes Pol Boni, dan Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Rafhael, menambah kekuatan acara ini.
Kapolda Sumut juga memberikan pesan khusus kepada Kapolres Belawan, menekankan pentingnya menciptakan rasa nyaman dan aman di tengah masyarakat.
“Polri PRESISI berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik. Kami tidak membeda-bedakan, bila salah kita tegur, bila benar kita dukung. Kami ingin menciptakan rasa aman, nyaman, dan tentram bagi masyarakat Sumatera Utara, khususnya Belawan,” kata Irjen Pol Whisnu dalam sambutannya.
Acara tersebut diakhiri dengan pembagian sembako kepada masyarakat serta sesi foto bersama para pejabat Polri. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat serta meningkatkan rasa kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian menjelang Pemilu 2024. (Smjk)
Discussion about this post