Aksara24.id – Kepolisian Daerah (Polda) Jambi menyelenggarakan syukuran peringatan HUT ke-79 Korps Brimob Polri dengan tema “Brimob Presisi Menuju Indonesia Maju” pada Kamis (14/11/2024).
Acara ini berlangsung khidmat dengan kehadiran Wakapolda Jambi Brigjen Pol Edi Mardianto, Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Jannus Parlindungan Siregar, serta para pejabat utama (PJU) Polda Jambi.
Rangkaian kegiatan syukuran ini mencakup pemutaran video profil satuan Satbrimob serta prosesi pemotongan nasi tumpeng oleh Wakapolda Jambi sebagai simbol rasa syukur.
Dalam sambutannya, Brigjen Pol Edi Mardianto menyampaikan harapan agar seluruh jajaran Korps Brimob Polri senantiasa berpegang teguh pada komitmen, memiliki kepercayaan diri yang tinggi, rela berkorban, berhati tulus, serta siap mengerahkan segenap tenaga, pikiran, dan jiwa untuk kepentingan bangsa.
“Saya mengucapkan selamat ulang tahun ke-79 kepada seluruh personel Korps Brimob Polri. Semoga para anggota selalu diberi kekuatan, kesehatan, dan keselamatan dalam menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban di seluruh wilayah NKRI serta dalam melaksanakan misi perdamaian dunia,” ujar Wakapolda Jambi.
Brigjen Pol Edi Mardianto menambahkan bahwa peringatan HUT Brimob ini menjadi momen penting untuk menghormati jasa dan pengabdian para anggota Korps Brimob Polri yang telah setia menjaga keamanan dan stabilitas negara. (Red)
Discussion about this post