Mukomuko, Aksara24.id – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mukomuko meminta warga meningkatkan kewaspadaan menghadapi potensi cuaca ekstrem yang diperkirakan terjadi selama beberapa hari ke depan.
Berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), seluruh wilayah di Kabupaten Mukomuko berpotensi mengalami hujan ringan hingga lebat, disertai petir dan angin kencang.
Cuaca ekstrem ini diperkirakan berlangsung dari tanggal 10 hingga 19 Juni 2025.
Kepala Bidang Kedaruratan BPBD Mukomuko, Ahmad Hidayat Syah, menjelaskan bahwa 15 kecamatan di Mukomuko akan mengalami cuaca berawan dan hujan ringan pada 10–16 Juni.
Sementara itu, BMKG memprediksi potensi petir yang tinggi pada 17–19 Juni.
“Kami mengimbau warga untuk tidak beraktivitas di ruang terbuka saat hujan lebat dan petir terjadi. Lebih aman berada di dalam bangunan tertutup atau kendaraan,” kata Ahmad kepada wartawan, Senin (10/6).
Ahmad juga menyarankan warga menjauh dari benda-benda logam seperti pagar dan tiang listrik saat cuaca buruk.
Menurutnya, tindakan pencegahan seperti ini bisa meminimalkan risiko sambaran petir dan bahaya akibat angin kencang.
Selain itu, BPBD Mukomuko menyiagakan tim darurat untuk merespons cepat jika terjadi bencana terkait cuaca. Ahmad menegaskan, pihaknya akan terus memantau perkembangan kondisi cuaca dan menyampaikan informasi terbaru kepada masyarakat.
BPBD berharap warga tetap tenang namun tetap waspada, serta segera melapor jika terjadi situasi darurat akibat cuaca ekstrem.
Kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dinilai penting untuk mengurangi dampak bencana di daerah ini. (HS)
Discussion about this post